Merajut itu Ga Gampang

06.46.00

ﺑﺴﻢﷲﺍﻠﺮﺤﻤﻦﺍﻠﺮﺤﻴﻢ

Kemarin, hari jumat Pukul 11.00 wib saya mengikuti pelatihan merajut yang diadakan oleh KMM yang bertempat di Musholla KPLT. Pelatihan ini merupakan agenda kajian kemuslimahan yang memang diadakan setiap jum'at. Temanya adalah "Belajar Jahit dan Ciptakan Karya", aku pikir ini adalah belajar menjahit baju gitu. Ternyata sampai sana kita belajar merajut. Berhubung peralatannya terbatas, jadi saya cuma melihat teman saya belajar merajut. Namun sesekali saya mencobanya tapi benang sering tak bersahabat bisa dibilang ga mau nurut :D, yah karena baru pertama kali masih terasa sulit. Mungkin kita butuh adaptasi sama jarum dan benang dulu.

Kita belajar membuat rajutan pola bunga, pertama kita membuat tusuk rantai terus kemudian ditusuk - tusuk sampai menjadi bunga yang memiliki 5 kelompok :D. Dalam merajut kita memerlukan kesabaran dan ketekunan, karena kalo kita terlalu kencang ,enarik benangnya, lubangnya menjadi kecil dan sulit dilewati sama jarum. :3 Jadi kalo sesuatu entah itu baju, bross, atau topi dari hasil rajutan berharga mahal jangan di uring-uring, Memang mbuatnya ga gampang, tak seperti membalikkan telapak tangan. Mungkin bagi yang sudah ekspert di bidangnya, itu bukanlah sesuatu yang sulit. Yaiyalah namanya juga sudah ahli. 

Sebenarnya dari dulu saya pengen bisa merajut, peralatannya pun saya sudah beli. Sudah Download beberapa video tutorial namun susah mengikutinya. Malah bingung Eh ternyata memang butuh ketelatenan yang tinggi. Eh Katanya minggu depan ada pelatihan part 2. Waaah asik nih. Kita tunggu saja kabar baiknya saja. 



inilah hasilnya :D




You Might Also Like

0 komentar

teman

QUOTE OF THE DAY

Jatuh untuk bangkit